Alt Text
PT. CENTRAL AUTOMATIC SYSTEM established in 2011 at Jakarta. PT. CENTRAL AUTOMATIC SYSTEM has renowned reputation as a leading company specializing in providing complete end-to-end Actuator, Gearbox, Inverter, Valve, Pump & Motor solutions. Its services range from Actuator &  Valve product sales, consulting service before and after sales, system installation to integrated maintenance and technical support

Jenis Actuator dan Fungsinya pada Sistem Valve

Dalam sebuah industri terutama di sektor migas, mengoperasikan sebuah mesin atau alat-alat industri sekarang sudah banyak dilakukan

Dalam sebuah industri terutama di sektor migas, mengoperasikan sebuah mesin atau alat-alat industri sekarang sudah banyak dilakukan dengan cara otomatis.Salah satu contohnya adalah pengoperasian jenis-jenis valve dengan menggunakan suatu alat yang dinamakan actuator. 

Apa itu Actuator?

Actuator adalah sebuah alat yang mengubah tenaga listrik maupun fluida menjadi gerakan mekanis untuk mengontrol valve, membuka dan menutupnya. Valve kemudian bisa dioperasikan dan dikontrol dari jarak jauh pada suatu tempat yang dinamakan Control Room.

1. Cara Manual

Valve dioperasikan oleh manusia dengan cara membuka dan menutup menggunakan handwheel atau hand lever. Handwheel digunakan untuk jenis gate valve dan globe valve, sementara hand lever digunakan pada ball valve dan butterfly valve. Valve dengan penggerak manual harganya lebih murah dibandingkan valve dengan actuator.

2. Cara Otomatis

Valve dioperasikan secara otomatis menggunakan suatu alat yang dinamakan actuator. Aktuator otomatis menggunakan sumber tenaga hidrolik, pneumatik, atau listrik untuk mengoperasikan valve. Aktuator hidrolik dan pneumatik masing-masing menggunakan cairan atau tekanan udara. Sedangkan aktuator listrik memiliki penggerak motor untuk melakukan gerakan mengoperasikan valve.

Login